ANTREAN BUKU

Ingin bersyukur yang seperti apa lagi ketika waktu luang bisa kamu dapatkan sembari kamu menikmati kegemaranmu kan?
Mayoritas, energi manusia sudah terkuras di setiap harinya untuk berjuang jadi pekerja. Jadi kemungkinan besar, istirahat dan tidur enaklah yang mereka butuhkan. Memang, sungguh, waktu dihabiskan untuk bisa rehat sejenak. Sedang semua itu tidak akan berlaku, kalau kamu memang keren. Selepas kerja, kau baca buku, belajar kegemaranmu, atau lanjut ibadah malam jika kau seorang penyembah Tuhan, dan dilanjutlagi dikala pagi untuk menyiapkan aktivitasmu. Hebat.
Ngobrol mengenai kegemaran, kegemaranku adalah baca buku. Media yang merekam buku jenis apa atau buku pujaan yang ku suka, adalah Goodreads. Kau bisa sambangi laman websitenya ke https://www.goodreads.com/ dan kau juga bisa buat profilmu sendiri. Di sana, Firdaus deh! Apa yang kamu perlu tahu ada di Goodreads! Tentang Buku, ya!
Selain itu, kau bisa iseng-iseng untuk sering mengunjungi laman penerbitan buku semisal Bentang Pustaka atau Gamedia. Di sana banyak ulasan yang keren perihal dunia literasi. Kalau sedang malas membaca, bisa kunjungi laman Youtube untuk melihat review buku yang sudah lumayan banyak atau akun official penerbit seperti akun youtube KPG. Begitu.
Sembari ngobrol buku, hal lucu para pembaca, dan aku yakin para pembaca setuju dengan ini, buku apa yang sedang aku baca kali ini dengan buku apa yang harus kubaca kali ini sangat berbeda. Maksutnya, ada 10 buku yang sudah aku beli dan ada beberapa diberikan padaku sebagai hadiah, yang harus dibaca namun malah beralih pada judul baru yang aku beli.
Buku setengah jalan yang harus aku selesaikan, 
  1. George Orwell 1984
  1. Eric Weiner -Faith
  1. Jared Diamond -Gun
  1. Paulo Coelho- Winner Stand Alone
  1. Raja Rao- Kantapura
  1. Aparajito
Dan buku lainnya yang belum bisa kubuka segel plastiknya. 
Menyedihkan? Sangat. Belum ada energi yang pas untuk membaca buku-buku di atas. Bahkan, Reading Challenge tahun lalu pun belum bisa dipebuhi sedangkan tahun ini sudah mematok 10 buku lagi. Dan lebih lucu lagi, sudah ada buku baru di tangan. Dan fenomena pemborosan beli buku seprti disebut bibliophile. Waktu itu sudah aku akali dengan membeli buku digital memalui google books, menurutku sangat gampang ketika kita ingin membaca buku dan langsung membelinya secara digital. Bahkan terkadang ada diskon buku pula. Sayangnya, pengalaman memegang buku langsung dan memegang buku digital sangat jauh bedanya. Akhirnya, aku balik lagi pada buku dengan wujud fisik.
Sedangkan buku yang sudah aku taksir jauh bulan adalah karya Yuval Noah Harari, Series KPG Ahmad Tohari, Leila S. Cudori, Azhari Aiyub dan Eka Kurniawan, yang semoga saja, 3 bulan depan buku itu sudah di tanganku. 
Buku yang aku baca dan ingin aku ulas namun banyak "tapi", ingin semua ku selesaikan juga dan ingin ku baca namun masih saja "tapi". Meski "tapi", dengan adanya stok buku setidaknya mengobati anxiety. 

source image:
https://www.freepik.com/free-vector/person-relaxing-home_6667366.htm
x



Posting Komentar

0 Komentar