Pernah kepikiran, aku ga begitu suka pola di baju flanel. Namun, karena kegiatan di alam biasanya lebih nyaman pakai flanel, maka aku beli flanel di Pasar Gedebage (karena flanel asli mihil ). Ternyata, kemeja kotak-kota dan flanel itu beda. Jadi ga semua baju yang kotak-kotak namanya flanel.
Apa sih bedanya flanel sama kemeja kotak-kotak? Bukankah sama?
Tidak sama, soalnya ga semua kemeja yang kotak kotak itu flanel. Flannel tuh kalau kita googling, populer di tahun 1989 karena Carhart dan juga 1990an karena musisi grunge kayak Nirvana yang pakai tampilan flanel. Tapi, ditarik sebelum itu ternyata flannel memiliki perjalanan sejarah yang lumayan dalam.
Dari bahan sendiri, flanel dibuat dari wol sehingga tebal, hangat, dan fungsional. Kain flanel sendiri biasanya dijadikan selimut di eropa. Saat 1600-an flanel identik sebagai baju kelas pekerja. Namun, setelah perang dunia satu yakni 1900-an, banyak orang dengan ekonomi menengah yang terkena dampak ekonomi, sehingga memakai flanel. So, setelah itu, flanel menjadi lebih banyak dipakai oleh semua kalangan. Bahkan, di Amerika sebagai penanda American Dream. Soalnya, meski dalam keadaan kurang, kita harus bekerja keras mewujudkan mimpi dari bawah.
Mulai dari Tartan dulu ya
Well, setelah aku baca informasi tentang pattern flanel, kebanyakan menuju pada satu hal yakni pattern tartan. Tartan adalah sebuah pola yang merupakan bagian budaya Skotlandia. Pola ini menunjukan sebuah budaya, kelas sosial, dan juga sebagai lambang kebanggaan daerah. Jadi, kalau setiap daerah bakal beda-beda polanya. Analoginya mungkin kaya batik ya. Soalnya batik di daerah Jawa Tengah dan Jawa Timur kan beda.
Lalu, munculah pattern plaid yang diadaptasi dari tartan. Beda dengan tartan yang memiliki kekuatan sebagai lambang suku, plaid tidak memiliki kekuatan itu. Karena di tahun 1600-an orang orang eropa pakai flanel sebagai selimut dan juga baju pekerja yang polanya plaid, jadinya orang-orang lebih kenal pattern flanel dibanding plaid. Meski begitu, yang sebenarnya adalah patternya disebut plaid, baju atau kainnya disebut flanel.
Iya, ini ada kaitannya emang sih gara gara Carhart yang memproduksi flanel besar-besaran, sehingga orang Amerika lebih suka ngomong flanel pattern.
Jadi, nama pattern yang di flanel itu apa?
Namanya plaid, yang diadaptasi dari pola tartan dari skotlandia. Nah, terjawab sudah kan ya penasaranku kali ini. Penasaran sendiri, nyari jawaban sendiri. Hahah.
0 Komentar