Kalau di Periplus 500ribu di sini cuma 50ribu

Perihal buku, setiap pengagum buku punya caranya masing-masing. Misalnya? Mendapatkan judul buku dengan tahun cetak atau urutan cetak tertentu. Contohnya adalah buku Harry Potter lengkap cetakan pertama dari penerbit Bloomsbury, atau buku tetralogi Bumi Manusia karya Pram versi cetakan awal. Atau bisa jadi adalah buku Laut Bercerita dan Cinta itu Luka versi edisi khusus dengan sampul buku hard cover. Uwaw! Dan tentu saja buku-buku lainnya.

Namun, di tahun 2023, aku punya cara berbeda dari tahun sebelumnya. Apa itu? Bukan mengincar buku dengan cetakan tertentu agar merasa autentik. Atau membeli buku terbaru yang sedang viral dan FYP di TikTok. Tapi, mengincar buku loak online dengan harga miring sampai guling-guling. Khususnya adalah buku-buku tema bisnis, pengembangan diri, dan juga novel.



Tahu ga sih? Buku import dengan tema bisnis, ekonomi, psikologi, dan juga pengembangan diri itu mahal banget. Masih rentang harga 300-500 ribu. Khususnya, buku yang aku inginkan. Namun, dengan kekuatan scrolling fyp TikTok, Shopee, dan Tokopedia, buku buku mahal ini bisa kita dapatkan dengan usaha yang sangat lumayan dan tentu saja harga yang sangat lebih murah. Seneng banget ga sih?

Contohnya adalah buku The Heart of Change Karya John P. Kotter yang aku cari sampai begadang semalaman. Memilah mana yang tersedia dan mana yang tersedia dengan harga murah. Yakni? Yakni seharga 10% belum termasuk ongkos kirim dari harga periplus berikut.



Lalu, aku juga mendapatkan buku kecil yang oke banget bahkan untuk dibaca berulang kali. Yakni, buku There’s No Such Thing as Business Ethics oleh John C. Maxwell dengan harga kurang dari 10% dari harga buku di periplus seperti gambar bawah ini.




Dan tentu masih ada banyak lainnya yang belum sempat aku spill di tulisan ini. Tulisan yang muncul setelah jeda berbulan-bulan tidak melakukan blogging. BTW, selamat Idul Adha 2023!

Posting Komentar

0 Komentar